link expr:href='data:blog.url' rel='canonical' /> TENTANG TANGGA TELESKOPIK: TANGGA TELESKOPIK MULTIFUNGSI

12 Juli 2018

TANGGA TELESKOPIK MULTIFUNGSI

MULTI-PURPOSE TELESCOPIC LADDER


tangga-teleskopik-multifungsi
TANGGA TELESKOPIK: TIPE MULTIFUNGSI
Tangga teleskopik multifungsi (multi-purpose telescopic ladder) menggabungkan dua fungsi tangga teleskopik lainnya, yaitu tipe lurus dan segitiga. Artinya tangga teleskopik jenis ini dapat dibentuk menjadi tangga segitiga dan juga dapat dibentang lurus menjadi tangga lurus. Sebagai tangga teleskopik, tangga ini memiliki keunggulan berupa fleksibilitas dalam pengaturan ketinggian sesuai dengan kebutuhan- tentu dalam batas tinggi maksimum yang tersedia. Bentuknyapun tentu tergolong ringkas sehingga dapat ditenteng sebelah tangan dan dapat disimpan dalam bagasi mobil mungil sekalipun. Sebagaimana tangga teleskopik segitiga, tangga inipun dapat tegak seimbang pada permukaan miring atau jomplang; karena kedua kakinya tidak harus ditarik sama panjang, melainkan sesuai dengan kebutuhan dan kondisi lapangan.


tangga-telescopic lipat
Salah satu kaki tangga teleskopik multi-fungsi dilengkapi dengan ground strip yang berfungsi untuk menjaga agar tangga lebih stabil- terutama  ketika tangga ditegaskkan lurus dengan ketinggian maksimum. Jangan lupa untuk menempatkan kaki dengan ground strip pada bagian bawah- bukan sebaliknya.

Tangga ini sering diidentifikasi sebagai tangga teleskopik lipat dan bagi yang memilikinya maka seakan-akan anda memiliki dua tangga sekaligus, yaitu tangga segitiga dan tangga lurus. Bayangkan bila anda masih menggunakan tangga lurus tradisional yang biasanya terbuat dari kayu atau bambu dan juga memiliki tangga lipat aluminium konvensional. Tentu sudah dapat terbayangkan betapa sulitnya untuk mencarikan ruang untuk penyimpanan tangga-tangga tsb. Tetapi kali ini, semua itu dapat tergantikan dengan satu unit tangga teleskopik multifungsi dengan bentuk yang sangat ringkas dimana anda dapat membawanya dengan sebelah tangan dan dapat menyimpannya dengan mudah karena tidak banyak memakan tempat- bahkan dapat disimpan dalam bagasi mobil kecil sekalipun.

GENERAL SPECIFICATION:

  • Material: Aluminum Alloy 6063
  • Thickness of Aluminum: 1.3-1.5mm
  • Space of Rungs: 30cm
  • Maximum Load: 150kg
  • Automatic Safety Lock at each Step
  • Quality: EN131- European Union Safety Standard


TANGGA TELESKOPIK MULTIPURPOSE


Tangga Teleskopik-5M
Tangga Teleskopik multifungsi secara segitiga sangat kokoh karena pipa yang digunakan berdiameter lebih besar dibanding tipe lainnya. Sistim penguncian sudut tangga dalam bentuk segitiga juga sangat kuat dan dapat diandalkan sehingga membuat nyaman pengggunanya. Membentuk tangga menjadi segitiga tinggal buka dan secara otomatis kunci sudut akan bekerja membentuk sudut yang sudah ditentukan. Menutup atau membuka kembali kunci sudut, tinggal menarik tuas yang sudah disediakan pada bagian atas tangga.

Tersedia dua merek, yaitu EURONE dan KLUGGEN, terdiri dari beberapa ukuran tinggi maksimum sebagai berikut: (silahkan klik untuk terhubung langsung ke online shop)  

- Tangga Teleskopik Multifungsi 1.9+1.9m/3.8m- Euone

  


TANGGA TELESKOPIK KEBUTUHAN TANGGA ZAMAN NOW